Operasi Patuh Candi 2025 Dimulai, Polres Brebes Fokuskan Edukasi Tertib Lalu Lintas dan Penegakan Humanis

BREBES, Brebesinfo.com – Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Brebes resmi menggelar Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Candi 2025 di Lapangan Tri Brata, Senin pagi (14/7/2025). Apel diikuti sekitar 200 personel gabungan dari Polri, TNI, Satpol PP, Dinas Perhubungan, dan instansi terkait lainnya.

Operasi yang akan berlangsung selama 14 hari, mulai 14 hingga 27 Juli 2025 ini mengusung tema “Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Indonesia Emas.”

Kapolres Brebes, AKBP Achmad Oka Mahendra, yang memimpin langsung apel mengatakan bahwa operasi ini bertujuan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di Kabupaten Brebes.

“Permasalahan lalu lintas berkembang sangat cepat. Meningkatnya kendaraan dan populasi penduduk perlu diimbangi dengan kesadaran berlalu lintas yang tinggi,” tegas Kapolres dalam amanatnya.

Ia menyampaikan bahwa pada Semester I Tahun 2025, tercatat 284.064 pelanggaran lalu lintas, turun 26% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Penurunan juga terjadi pada jumlah tilang (turun 64%) dan teguran (turun 8%).

“Penurunan ini patut kita apresiasi. Namun, kita harus tetap waspada terhadap potensi gangguan dan terus membangun kesadaran kolektif masyarakat,” imbuhnya.

AKBP Oka Mahendra juga meminta jajarannya agar mengedepankan pendekatan humanis, tidak arogan, dan menghindari tindakan kontraproduktif yang bisa mencoreng citra Polri.

“Deteksi dini di lokasi rawan kemacetan dan kecelakaan wajib dilakukan. Edukasi tetap menjadi ujung tombak, disertai penegakan hukum yang adil dan santun,” ujarnya.

Apel tersebut turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Brebes, para Pejabat Utama Polres, Kapolsek se-Brebes, dan tamu undangan dari instansi pendukung operasi.

Kapolres berharap, melalui Operasi Patuh Candi 2025, kesadaran berlalu lintas masyarakat dapat meningkat, angka pelanggaran bisa ditekan, serta menjadikan jalan raya di Brebes lebih aman dan nyaman untuk semua pengguna.(*)

Related Posts

Berita Lainnya