Dua Mahasiswa Unissula Tewas Tenggelam di Danau Kampus Saat Lomba Renang

SEMARANG, Brebesinfo.com – Dua mahasiswa Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang tewas tenggelam di danau buatan dalam area kampus, Selasa (11/2/2025) sore. Korban adalah Andre Budi Setiawan (23), asal Jepara, dan Sarif Hidayatullah (21), asal Bawean, Gresik.

Keduanya merupakan mahasiswa Fakultas Teknik Industri angkatan 2021 dan 2023. Mereka tenggelam sekitar pukul 17.15 WIB saat lomba renang bersama seorang rekan di waduk berkedalaman tiga meter itu.

Kepala Kantor Basarnas Semarang, Budiono, mengatakan insiden bermula saat ketiga mahasiswa sedang memancing. Setelah selesai, mereka berinisiatif berenang menyeberangi danau.

“Diduga salah satu korban kelelahan dan tenggelam. Satu lagi berusaha menolong, tapi malah ikut tenggelam. Sementara satu mahasiswa lainnya berhasil mencapai tepi,” kata Budiono.

Beberapa pengemudi ojek online (ojol) yang berada di sekitar lokasi sempat melihat korban melambaikan tangan meminta pertolongan. Namun, mereka tidak berani menolong hingga akhirnya korban menghilang di dalam air.

Tim Basarnas Semarang yang menerima laporan segera bergerak ke lokasi bersama tim SAR gabungan. Pencarian dilakukan dengan metode penyelaman.

Setelah sekitar tiga jam pencarian, kedua korban ditemukan di dasar danau sekitar pukul 20.00 WIB dalam kondisi meninggal dunia.

Jenazah keduanya langsung dievakuasi ke RSI Sultan Agung untuk proses lebih lanjut. “Terima kasih kepada tim SAR gabungan yang bergerak cepat sehingga korban bisa segera ditemukan,” ujar Budiono.

Budiono juga mengingatkan masyarakat untuk lebih berhati-hati saat beraktivitas di perairan, terutama di lokasi yang tidak memiliki pengawasan atau fasilitas keselamatan memadai. (*)

Bagikan Berita:
Dapatkan Berita Update Menarik Lainnya dengan Kami

Reels instagram

You cannot copy content