Menperin Minta Satpol PP Bantu Amankan Kawasan Industri dari Premanisme

JAKARTA, Brebesinfo.com – Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita meminta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) di setiap daerah ikut membantu pengamanan kawasan industri dari aksi premanisme yang mengganggu dunia usaha.

Menperin menegaskan, premanisme di kawasan industri harus diberantas dengan kerja sama berbagai pihak. Menurutnya, gangguan ini berdampak buruk bagi iklim investasi di Indonesia.

“Kita berharap Satpol PP juga turun tangan membantu kawasan industri yang terganggu dengan kehadiran preman yang mengatasnamakan berbagai hal,” ujar Menperin, Senin (17/2/2025).

Menperin menjelaskan bahwa aksi premanisme bisa dilakukan oleh kelompok tertentu, seperti organisasi masyarakat (ormas), maupun individu yang tujuannya memeras perusahaan.

“Bentuknya bisa ormas, bisa apa saja,” tegasnya.

Menurutnya, keberadaan preman di kawasan industri bisa mengubah persepsi investor terhadap Indonesia. Jika keamanan tidak terjamin, mereka akan berpikir ulang untuk menanamkan modalnya.

“Investor pasti melakukan kajian sebelum masuk ke suatu negara. Kalau dalam laporan disebutkan ada premanisme yang menghambat operasional, saya khawatir ini akan mempengaruhi keputusan mereka,” ungkapnya.

Menperin mengaku sudah menerima laporan terkait aksi premanisme sebelum Himpunan Kawasan Industri Indonesia (HKI) mempublikasikannya.

Laporan HKI menyebutkan, akibat premanisme, kawasan industri di Indonesia mengalami kerugian hingga triliunan rupiah karena batalnya investasi dan hengkangnya investor.

Premanisme ormas kerap terjadi di Bekasi, Karawang, Jawa Timur, dan Batam. Modus yang digunakan biasanya dengan melakukan unjuk rasa dan meminta dilibatkan dalam proyek atau aktivitas pabrik.

Menperin berharap ada tindakan tegas dari aparat agar kawasan industri tetap kondusif dan menarik bagi investor.(*)

Bagikan Berita:
Dapatkan Berita Update Menarik Lainnya dengan Kami

Reels instagram

You cannot copy content