Bupati Brebes Tinjau Erosi Sungai Pemali, Koordinasi dengan Pemprov Jateng untuk Cegah Banjir

BREBES, Brebesinfo.com – Sebanyak 170 kepala keluarga (KK) di Desa Kebandungan, Kecamatan Bantarkawung, Brebes, terancam banjir akibat tebing Sungai Pemali yang terus terkikis.

Untuk melihat langsung kondisi tersebut, Bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma turun ke lokasi pada Sabtu (5/4/2025). Ia datang bersama anggota DPRD Brebes, Sudono, Kepala Dinas Pengairan Brebes, dan Sekertaris DPU Brebes.

Dalam kunjungan itu, bupati juga langsung menghubungi Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air dan Tata Ruang (Pusdataru) Provinsi Jawa Tengah, AR Hanung Triyono, agar penanganan segera dilakukan.

“Sungai Pemali ini kewenangan provinsi. Kami minta pembangunan tanggul bisa segera dilaksanakan supaya warga tidak terus-menerus khawatir banjir,” kata Paramitha.

Plt Kepala Pusdataru, Hanung Triyono, menjelaskan bahwa erosi tebing Sungai Pemali di Desa Kebandungan terjadi sepanjang kurang lebih 500 meter. Kondisi ini mengancam area persawahan dan permukiman warga.

“Tahun ini telah dialokasikan anggaran sebesar Rp300 juta untuk penataan alur sungai, agar arus air tidak langsung menghantam tebing,” ujarnya.

Namun, menurut Hanung, alat berat belum bisa masuk ke lokasi karena curah hujan di wilayah hulu masih cukup tinggi. Ia menegaskan bahwa penanganan permanen harus dilakukan dengan pembangunan penahan tebing.

“Sementara, yang akan kami lakukan adalah pengalihan alur sungai agar tidak memperparah erosi. Tapi ke depan memang perlu penahan tebing permanen,” kata Hanung.

Menurut warga, banjir di desa tersebut sering terjadi setiap musim hujan. Air dari sungai meluap dan masuk ke rumah-rumah.

Kepala Desa Kebandungan, Wirsad, mengatakan masyarakat sudah lama berharap ada tanggul pengaman.

“Setiap hujan besar, rumah warga kebanjiran. Kami minta solusi nyata agar warga bisa tenang,” ujarnya.

Warga berharap pembangunan tanggul bisa segera dilakukan sebagai langkah awal mengatasi banjir di wilayah selatan Brebes.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *