Kontraktor Lokal Brebes Tunjukkan Kualitas, Rehabilitasi Rp 2 Miliar SLB Negeri Brebes Rampung

BREBES, Brebesinfo.com – Kontraktor lokal asal Kabupaten Brebes, CV Kuat Jaya Karya, membuktikan kapasitas dan profesionalismenya dengan menuntaskan proyek rehabilitasi Gedung Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Brebes senilai lebih dari Rp 2 miliar.

Pekerjaan tersebut merupakan Paket 8 Rehabilitasi Gedung Sekolah Negeri di bawah koordinasi Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XI Provinsi Jawa Tengah, dengan pendanaan dari APBD Provinsi Jawa Tengah Tahun Anggaran 2025.

Nilai kontrak proyek rehabilitasi SLB Negeri Brebes tercatat sebesar Rp 2.089.854.149,00. Program ini menjadi bagian dari upaya Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dalam meningkatkan mutu sarana dan prasarana pendidikan, khususnya bagi peserta didik berkebutuhan khusus.

Direktur CV Kuat Jaya Karya, Andi, ST, mengatakan rehabilitasi SLB Negeri Brebes bukan sekadar pekerjaan konstruksi, tetapi juga amanah yang berkaitan langsung dengan masa depan anak-anak berkebutuhan khusus.

“Kami memahami bahwa SLB memiliki kebutuhan berbeda dengan sekolah umum. Karena itu, pekerjaan kami lakukan dengan penuh kehati-hatian, mengutamakan aspek keselamatan, kenyamanan, dan aksesibilitas bagi siswa,” ujar Andi, Senin (12/1/2026).

Menurutnya, keberhasilan proyek ini sekaligus membuktikan bahwa kontraktor lokal mampu bersaing secara profesional dan menghasilkan kualitas pekerjaan yang tidak kalah dengan penyedia jasa dari luar daerah.

Kepala SLB Negeri Brebes, Dyah Nur Maulah, mengapresiasi hasil rehabilitasi gedung sekolah yang dinilai sangat membantu aktivitas belajar mengajar.

“Dengan kondisi bangunan yang lebih baik, guru dan siswa merasa lebih nyaman dan aman. Ini tentu berdampak positif terhadap proses pembelajaran anak-anak kami,” kata Dyah.

SLB Negeri Brebes berlokasi di Jalan Yos Sudarso Nomor 20, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes. Sekolah ini berdiri sejak 1 April 1985 berdasarkan SK Pendirian Nomor 421.1/020/0150/85 dan berada di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Selama puluhan tahun, SLB Negeri Brebes menjadi pusat layanan pendidikan bagi anak-anak berkebutuhan khusus di wilayah Kabupaten Brebes dan sekitarnya.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah, Sadimen, mengatakan pelayanan pendidikan bagi anak disabilitas di Kabupaten Brebes tidak hanya ditopang oleh SLB negeri, tetapi juga diperkuat oleh keberadaan SLB swasta.

“Selain SLB Negeri di Kabupaten Brebes, terdapat SLB swasta, yakni SLB Mutiara Hati di Bumiayu. Pelayanan pendidikan bagi anak-anak disabilitas dilaksanakan secara bersama dan saling melengkapi,” ujar Sadimen.

Ia menegaskan, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah berkomitmen memastikan seluruh anak disabilitas usia sekolah dapat mengakses pendidikan yang layak, aman, dan bermutu.

“Dengan fasilitas pembelajaran yang lebih baik, guru dapat berinovasi dan siswa belajar dengan nyaman, sehingga potensi dan bakat mereka dapat berkembang secara optimal,” pungkasnya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *