Akses Jalan Tambakserang-Bantarkawung Sempat Tertutup Longsor, Kini Bisa Dilalui

BREBES, Brebesinfo.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Brebes selatan pada Selasa (25/2/2025) sore menyebabkan tanah longsor di Desa Tambakserang, Kecamatan Bantarkawung.

Longsoran tanah dari tebing setinggi 8 meter dan panjang 12 meter menutup total Jalan Kabupaten ruas Bantarkawung-Tambakserang.

Material longsor berupa tanah dan pohon-pohon sempat membuat jalan tidak bisa dilewati kendaraan. Pengguna jalan yang hendak melintas terpaksa menunggu atau mencari jalur alternatif.

Kepala Desa Tambakserang, Usef Asikin, mengatakan bahwa warga segera melaporkan kejadian ini ke BPBD Brebes. “Begitu longsor terjadi, kami langsung menghubungi pihak terkait agar bisa segera ditangani,” ujarnya.

BPBD Brebes langsung mengirim tim ke lokasi. Bersama relawan dan warga, mereka mulai membersihkan material longsor sejak pukul 18.30 WIB dengan alat manual seperti cangkul dan sekop.

Proses pembersihan berlangsung sekitar dua jam. Material longsor berhasil disingkirkan, sehingga jalan bisa kembali dilalui kendaraan pada pukul 20.30 WIB.

Koordinator BPBD Brebes Selatan, Budi Sujatmiko, memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka. “Alhamdulillah, tidak ada korban. Tapi kami tetap mengimbau warga untuk berhati-hati karena curah hujan masih tinggi,” katanya.

Warga yang sering melewati jalur ini diminta waspada terhadap kemungkinan longsor susulan. Hujan deras bisa membuat tanah kembali bergerak dan menutup jalan.

BPBD Brebes juga meminta pemerintah desa terus memantau kondisi lingkungan. Jika ada tanda-tanda pergerakan tanah, warga diminta segera melapor agar bisa ditangani lebih cepat.

Kepala Desa Tambakserang, Usef Asikin, mengucapkan terima kasih kepada BPBD, TNI, Polri, relawan, dan warga yang telah bekerja sama membersihkan jalan.

“Berkat gotong royong, jalan bisa segera dibuka kembali. Kami berharap warga tetap waspada, terutama saat hujan deras,” tutupnya.(*)

Bagikan Berita:
Dapatkan Berita Update Menarik Lainnya dengan Kami

Reels instagram

You cannot copy content