Banyak Desa Didemo, Anggota DPRD Brebes AZ Muttaqin Soroti Transparansi Anggaran

Ahmad Zaenal Muttaqin, anggota Komisi 1 DPRD Brebes dari Fraksi Gerindra Dapil III (Bantarkawung, Salem, Larangan) saat menghadiri acara Musrembang di Aula Kecamatan Bantarkawung, Kamis (13/2/2025). Foto:Andrian igong

BREBES, Brebesinfo.com – Gelombang demonstrasi warga di sejumlah desa di Kabupaten Brebes mendapat perhatian serius dari DPRD. Ahmad Zaenal Muttaqin, anggota Komisi 1 DPRD Brebes dari Fraksi Gerindra, menegaskan pentingnya tata kelola pemerintahan desa yang baik agar tidak memicu gejolak di masyarakat.

Legislator dari Dapil III (Bantarkawung, Salem, Larangan) ini menyoroti kurangnya transparansi anggaran sebagai pemicu utama ketidakpercayaan masyarakat terhadap pemerintah desa.

“Selama tata kelola pemerintahan desa berjalan baik, sesuai regulasi, transparan, dan menggandeng stakeholder yang ada, seharusnya tidak ada masalah,” ujarnya, Kamis (13/2/2025) saat acara Musrembang di Kecamatan Bantarkawung.

Menurutnya, ketika warga merasa tidak mendapat kejelasan terkait penggunaan dana desa, kecurigaan dan keresahan pun meningkat. Oleh karena itu, keterbukaan anggaran menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas sosial di tingkat desa.

Dalam beberapa hari terakhir, aksi unjuk rasa terjadi di beberapa desa di Brebes, termasuk di Desa Bentar, Kecamatan Salem. Warga menuntut keterbukaan penggunaan dana desa, termasuk mutasi rekening tahun 2024 yang dinilai tidak jelas.

AZ Muttaqin mendorong pemerintah desa agar lebih terbuka dalam pengelolaan anggaran.

“Jangan sampai ada kesan menutup-nutupi. Keterbukaan adalah kunci untuk menjaga kepercayaan masyarakat,” tegasnya.

Ia juga meminta dinas terkait untuk turun tangan membina dan mengawasi penggunaan dana desa agar sesuai dengan aturan yang berlaku. Jika ada dugaan penyimpangan, perlu ada langkah tegas untuk menindaklanjuti.

Hingga saat ini, aksi demonstrasi masih terjadi di beberapa desa. Masyarakat terus menuntut transparansi, sementara pemerintah desa diharapkan segera memberikan klarifikasi agar situasi tetap kondusif.

Bagikan Berita:
Dapatkan Berita Update Menarik Lainnya dengan Kami

Reels instagram

You cannot copy content