Kronologi Kecelakaan Truk Muatan Oli di Jembatan Sungai Glagah, Brebes

Sebuah truk boks bermuatan oli dengan nomor polisi B 9180 TS mengalami kecelakaan di jembatan Sungai Glagah, Desa Linggapura, Kecamatan Tonjong

Brebes – Sebuah truk boks bermuatan oli dengan nomor polisi B 9180 TS mengalami kecelakaan di jembatan Sungai Glagah, Desa Linggapura, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, pada Rabu (27/11/2024).

Truk yang dikemudikan oleh Solihin, warga Cilincing, Jakarta Utara, terjun ke dasar sungai sedalam 15 meter setelah sang sopir diduga mengantuk.

Menurut keterangan Solihin, ia berangkat dari Jakarta Timur membawa muatan oli dengan tujuan Jawa Timur. Namun, sesampainya di lokasi kejadian, rasa kantuk yang tak tertahankan membuatnya kehilangan kendali atas kendaraan.

Kecelakaan tersebut menyebabkan truk ringsek di bagian kabin depan, sementara muatan oli berserakan di dasar sungai. Solihin mengalami luka serius di bagian lengan dan langsung dilarikan ke Puskesmas Tonjong untuk mendapatkan perawatan medis.

Pihak Satlantas Polres Brebes telah menangani kejadian ini. Kapos Lantas Bumiayu, Aipda Teguh Feriyanto, mengimbau para pengguna jalan untuk lebih berhati-hati dan tidak memaksakan diri berkendara jika merasa lelah atau mengantuk.

“Kami mengingatkan kepada para pengemudi untuk beristirahat jika merasa lelah atau mengantuk. Jangan memaksakan perjalanan karena hal ini sangat berbahaya. Gunakan rest area atau kantung parkir truk yang tersedia untuk beristirahat,” ujar Aipda Teguh.

Kecelakaan ini menjadi peringatan bagi pengguna jalan, khususnya para pengemudi kendaraan berat, untuk selalu mengutamakan keselamatan selama perjalanan.

Bagikan Berita:
Dapatkan Berita Update Menarik Lainnya dengan Kami

Reels instagram

You cannot copy content