BREBES, Brebesinfo.com – Seorang bocah SD di Brebes, Aditiya Mahir Fadli (8), ditemukan tewas tenggelam di Sungai Erang, Dukuh Tanjungsari, Desa Kretek, Kecamatan Paguyangan, Jumat (7/2/2025). Korban merupakan siswa kelas 2 SD Negeri 03 Kretek.
Kepala Desa Kretek, Akhya, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan bahwa korban tenggelam saat bermain di sungai bersama teman-temannya. “Benar, ada warga kami yang tenggelam di Sungai Erang. Korban masih duduk di kelas 2 SD,” kata Akhya.
Menurut keterangan warga, kejadian bermula saat korban dan beberapa temannya mandi di sungai pada siang hari. Saat asyik berenang, korban tiba-tiba tenggelam dan tidak muncul ke permukaan.
Melihat hal itu, teman-teman korban panik dan berlari meminta pertolongan kepada warga sekitar. Warga kemudian datang ke lokasi dan langsung melakukan pencarian.
Pencarian korban berlangsung selama beberapa jam. Setelah dilakukan penyisiran, korban akhirnya ditemukan dalam kondisi tak bernyawa sekitar pukul 19.00 WIB.
Jenazah korban segera dievakuasi dan dibawa ke rumah duka. Suasana haru menyelimuti keluarga korban yang masih tidak menyangka kejadian tragis ini menimpa anak mereka.
Peristiwa ini menambah daftar kasus anak tenggelam saat bermain di sungai. Warga diimbau untuk lebih berhati-hati dan mengawasi anak-anak agar kejadian serupa tidak terulang.
“Kami sangat berduka atas kejadian ini. Semoga ini menjadi pelajaran bagi semua orang tua agar lebih memperhatikan anak-anaknya saat bermain, terutama di sungai,” tutup Akhya.(*)