Romantis! Suami Istri Asal Batang Sukses Naik Podium Brebes Fun Run 5K 2025

BREBES, Brebesinfo.com – Brebes Fun Run 5K 2025 menghadirkan kisah inspiratif ketika pasangan suami istri asal Batang, Rhobi Mahudi dan Tri Wulan, sukses naik podium bersama. Keduanya mencatatkan waktu terbaik di masing-masing kategori dan menunjukkan kekompakan mereka tidak hanya di rumah, tetapi juga di lintasan lari.

Dalam ajang yang diikuti 720 pelari dari berbagai daerah, Rhobi Mahudi, yang berasal dari Desa Kertosari, Kecamatan Kasepuhan, Kabupaten Batang, finis di posisi ketiga kategori putra dengan catatan waktu 23 menit 12 detik, sementara sang istri, Tri Wulan, menjadi juara pertama di kategori putri dengan waktu 26 menit 20 detik.

Hasil Lengkap Brebes Fun Run 5K 2025

Kategori Putra

  1. Rama Saputra – Sajang Cirebon – 20 menit 18 detik
  2. Dwi Okta Ramadhani – Tegal – 22 menit 28 detik
  3. Rhobi Mahudi – Batang – 23 menit 12 detik

Kategori Putri

  1. Tri Wulan – Batang – 26 menit 20 detik
  2. Putri Aisyah – Berlian Muda Brebes – 29 menit 30 detik
  3. Dharadzatin Alfena – Brebes – 32 menit 12 detik

Rhobi Mahudi dulunya adalah seorang pelari aktif, namun kini lebih fokus melatih atlet muda. Ia tetap menjaga semangat berlari dan tergabung dalam Club Atletik Alas Roban serta komunitas Batang Runners.

“Motivasi saya ikut Brebes Fun Run 5K 2025 ini adalah ingin merasakan suasana event di Brebes sekaligus sebagai motivasi latihan. Ternyata BFR sangat luar biasa, antusiasmenya tinggi dan atmosfernya seru,” ujar Rhobi.

Ia juga mengaku puas dengan penyelenggaraan event ini. “Dari race pack, race day, refreshment, hingga rute yang dipenuhi hiburan seperti drumband, cheering anak sekolah dasar, serta calung, semua terasa seperti Borobudur Marathon,” tambahnya.

Rhobi menceritakan bahwa ia mulai menyukai olahraga lari sejak 2018 hingga sekarang. Bahkan, sebelum menikah, ia bertemu dengan istrinya, Tri Wulan, di lapangan saat latihan lari bersama. Kini, keduanya tetap aktif berlatih dan saling mendukung di setiap perlombaan.

Ketua Panitia Saeful Bakhtiar mengapresiasi pencapaian pasangan ini. “Mereka benar-benar menunjukkan kekompakan sebagai suami istri. Ini bukan hanya tentang kemenangan, tetapi juga tentang semangat dan kebersamaan dalam olahraga,” ujarnya.

Brebes Fun Run 5K 2025 merupakan bagian dari perayaan Hari Jadi Brebes ke-347, dengan dukungan penuh dari Bank Jateng, Dinporapar Jateng, dan Pemda Brebes.

“Melihat antusiasme peserta, kami optimistis event ini bisa terus berkembang dan menjadi agenda tahunan yang lebih besar di tahun-tahun mendatang,” tutup Saeful Bakhtiar.

Bagikan Berita:
Dapatkan Berita Update Menarik Lainnya dengan Kami

Reels instagram

You cannot copy content