BREBES, Brebesinfo.com – Laskar Jaka Poleng (Persab Brebes) sukses mencuri kemenangan meyakinkan atas tuan rumah Bintang Timur dengan skor 0-3 dalam lanjutan babak penyisihan Grup A Liga 4 Regional Jawa Tengah 2024/2025. Pertandingan berlangsung di Stadion Kosambi, Desa Kebonrowo Pucang, Pekalongan, Minggu (19/1/2025).
Dua gol di laga ini diborong oleh pemain nomor 97, Alvin Setiawan Saputra, yang membuka keunggulan pada menit ke-27 di babak pertama. Sementara di babak kedua, giliran Oka Majid (nomor 9) yang unjuk gigi dengan mencetak dua gol tambahan masing-masing di menit ke-56 dan 66.
Manajer Liga 4 Jateng Persab Brebes, Nafiul Mualimin, mengungkapkan bahwa putaran pertama telah selesai dengan hasil memuaskan. Dari 5 pertandingan, Persab Brebes meraih 3 kemenangan, 1 seri, dan mengumpulkan total 10 poin.
“Insya Allah ini jadi modal positif untuk putaran kedua yang langsung dimulai Rabu mendatang melawan Persik Kendal di Kendal. Tidak ada jeda sepekan, jadi pemain harus tetap fokus,” ujar Nafiul.
Ia menambahkan, manajemen terus memotivasi para pemain, termasuk menyiapkan bonus kemenangan. “Pak Ketum (Asrofi) juga sangat mendukung dengan memberikan bonus kepada pemain demi menjaga semangat juang mereka,” jelasnya.
Ketua Umum Persab, Asrofi, turut mengapresiasi seluruh elemen tim atas hasil gemilang ini.
“Alhamdulillah, ini buah kerja keras tim pelatih, pemain, official, dan manajemen. Semoga Persab tidak hanya juara Grup A, tapi juga bisa membawa nama Brebes menjadi juara Regional Jawa Tengah,” tegas Asrofi penuh optimisme.
Pelatih Kepala Persab, Sendi Oktaviani, mengaku bangga dengan pencapaian tim di putaran pertama.
“Persaingan di Grup A sangat ketat. Tapi Alhamdulillah, kerja keras pemain dan dukungan manajemen berhasil membawa kami meraih 10 poin sejauh ini. Ini jadi motivasi untuk terus menambah poin di putaran kedua,” katanya.
Persab Brebes kini berada di jalur positif untuk melangkah lebih jauh di Liga 4 Jateng. Doa dan dukungan masyarakat Brebes menjadi suntikan semangat untuk mewujudkan ambisi menjadi juara regional hingga berlaga di level nasional.(*)